Tips Mengatasi "Sayangnya Google Play Store Telah Berhenti" di Android - Bila anda membuka aplikasi Google Play lalu terdapat sebuah keterangan "Sayangnya Google Play Store Telah Berhenti". Nah pada posting kali ini saya ingin membagikan tips kepada anda tentang Cara Mengatasi "Sayangnya Google Play Store Telah Berhenti" di Android dan ini dilakukan jika terjadi hal ini kepada anda yang mengalaminya. Perlu diingat bahwa cara ini bisa saja gagal pada beberapa perangkat tertentu karena setelah saya mencobanya pada perangkat milik teman saya (tidak perlu disebutkan mereknya) solusi ini tidak berhasil dan memang setelah saya telusuri ternyata banyak sekali orang yang mengalami hal ini pada perangkat yang sama.
Solusi yang lakukan sangatlah sederhana, berikut langkah untuk mengatasinya "Sayangnya Google Play Store Telah Berhenti" di Android :
- Buka menu Pengaturan >> Aplikasi >> Kelola Apl seperti yang ditunjukkan pada gambar dibawah ini.
- Pilih tab Terunduh pada menu tersebut, lalu silahkan cari aplikasi Google Play Services dan Google Play store seperti pada gambar dibawah ini. Kita mulai dengan aplikasi Google Play Store terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan Google Play Services.
- Setelah membukanya, akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini. Lalu langkah pertama yang harus anda lakukan adalah memilih tombol Paksa berhenti (Force stop) >> OK, kemudian pilih Clear cache, dan langkah selanjutnya adalah memilih Clear Data (Hapus Data). Ingatlah bahwa setelah melakukan tiga langkah ini, semua data anda yang tersimpan pada Google Play Store termasuk password akan hilang. Maka pastikan anda mengingat password pada akun yang anda gunakan di Google Play Store. Setelah Google Play Store lanjut ke Google Play Services dan lakukan hal yang sama dengan Google Play Store.
Terkadang Google Play Juga mengalami "Error Retrieving information from server" dan tiba-tiba muncul peringatan seperti :
- Download atau update "nama aplikasi" could not be downloaded due an error.
- Error Retrieving information from server [RPC:S-3:AEC-0].
- Error Retrieving information from server [RPC:S-4:AEC-0].
- Error Retrieving information from server [RPC:S-5:AEC-0].
- Error Retrieving information from server [RPC:S-6:AEC-0].
- Error Retrieving information from server [RPC:S-07:AEC-0].






0 comments:
Post a Comment